Blog Tulisan Agus
Techno  

5 Rekomendasi Tablet Terbaik dengan Cocok Untuk Pelajar dan Mahasiswa

Di era teknologi semakin berkembang seperti sekarang ini membuat persaingan yang ketat di dunia tablet. Baik itu produk lokal maupun luar negeri berlomba-lomba untuk merilis produk terbarunya di pasaran. Tablet yang laris dipasaran tanah air ini memiliki kualitas bagus dan tak lupa juga hadir dengan fitur komplit.

 

Memang biasanya tablet yang memiliki spesifikasi unggulan dibanderol harga tinggi. Namun kamu enggak perlu khawatir, karena ada juga tablet di pasaran yang harganya terjangkau dengan mengusung spesifikasi mumpuni. Nah, buat kamu yang tertarik untuk membeli tablet, simak dulu yuk daftarnya dibawah ini!

 

  1. iPad (2020)

Sumber : cnbindonesia.com

 

Buat kamu yang sedang mencari sebuah tablet murah berkualitas dari Apple, iPad 2020 bisa menjadi rekomendasi. Dibanderol harga Rp 5,1 jutaan iPad edisi 2020 ini hadir dengan layar berukuran 10,2 inci beresolusi 1620 x 2160 pixels. Tak hanya itu saja, pasalnya layar digunakan sudah bertipe Retina IPS LCD sehingga mampu menampilkan visual jernih dan tajam.

 

iPad buatan Apple ini sudah menggunakan sistem operasi iPadOS 14 dan bisa diupgrade ke iPadOS 14.6. Menggunakan chipset Apple A12 Bionic 7 nm yang diklaim memiliki performa baik. Selain itu, Apple menggunakan grafis Apple GPU, RAM berkapasitas 3GB dan juga memori internal 128GB. Sedangkan untuk fitur kamera, iPad 2020 memiliki  kamera utama berukuran 8MP dan kamera selfie 1.2MP.

 

  1. Samsung Galaxy Tab A7

Sumber : m.medcom.id

 

Samsung yang menjadi salah satu produsen peralatan elektronik ternama ini juga memiliki tablet murah terbaik. Hadir dengan performa mumpuni, Samsung Galaxy Tab A7 sudah menggunakan layar istimewa dan juga desain premium, lho. Menariknya lagi, Samsung Galaxy Tab A7 memiliki layar bertipe TFT kapasitif dengan resolusi 1200 x 2000 pixels. Pada layar berukuran 10.4 inci ini memiliki kerapatan layar sampai 224 ppi.

 

Dibanderol harga Rp 2 jutaan, Samsung memberikan sistem operasi Android 10 One UI 3.1 pada tablet buatannya ini. Chipset Snapdragon 662 Octa Core, grafis Adreno 610 dengan RAM 3GB dan 2 pilihan memori internal, yakni 32/64GB membuat Samsung Galaxy Tab A7 laris dipasaran. Dengan kapasitas baterai 7.040 mAh, Samsung Galaxy Tab A7 mampu bertahan selama 10 jam.

 

  1. Lenovo Smart Tab M10 HD

Sumber : idntimes.com

 

Tak mau kalah, Lenovo juga merilis tablet murah terbaik buatannya dengan nama Smart Tab M10 HD. Hadir dengan performa menarik dan fitur melimpah yang harganya pun terjangkau, Lenovo Smart Tab M10 HD ini tidak murahan. Dengan resolusi layar 800 x 1280 pixels berukuran 10.2 inci berjenis IPS LCD membuat Lenovo Smart Tab M10 HD cocok untuk pelajar maupun mahasiswa.

 

Sistem operasi Android 10 versi terbaru dengan chipset Mediatek MT6762 Helio P22T Octa Core merupakan kualitas yang sangat baik untuk harga RP 2 jutaan. Selain itu, untuk grafisnya sendiri Lenovo memilih Power VR GE8320 dengan 2 pilihan varian RAM dan memori internal. Sayangnya kamu perlu menambahkan power bank jika ingin menggunakannya lebih lama, karena kapasitas baterai dari Lenovo Smart Tab ini hanya 5000 mAh. Kamu bisa memilih harga power bank yang terjangkau.

 

  1. Samsung Galaxy Tab 10.5

Sumber : techradar.com

 

Samsung masih memiliki tablet terbaik yang bernama Galaxy Tab 10.5. Hadir dengan layar berukuran 10,5 inci, Samsung Galaxy Tab 10.5 dibekali baterai berukuran jumbo dan tentunya super awet. Dengan harga Rp 2 jutaan, Samsung Galaxy Tab 10.5 memiliki desain mewah.

 

Samsung Galaxy Tab 10.5 memiliki kinerja ciamik berkat chipset snapdragon 450 Octa Core, grafis Adreno, RAM berkapasitas 3GB dan penyimpanan internal 32GB. Android 8.1 menjadi sistem operasi yang digunakan oleh Samsung Galaxy Tab 10.5. Tablet ini juga cocok untuk aktifitas gaming dan lainnya berkat kapasitas baterai sebesar 7300 mAh.

 

  1. Amazon Fire HD 8 Plus

Sumber : youtube.com

 

Amazon Fire HD 8 Plus juga menjadi salah satu tablet terbaik dipasaran yang harganya terjangkau. Pasalnya tablet yang ikut meramaikan persaingan di pasaran ini hadir dengan fitur mumpuni dan juga memiliki kemampuan kinerja baik.

 

Tablet satu ini dibekali sistem operasi yang jarang kamu temukan di produk lain, yakni Fire OS buatan Amazon. Dengan layar berukuran 8 inci resolusi HD, Amazon Fire HD 8 Plus mengusung dapur pacu chipset MediaTek MT8168 CPU Quad Core, RAM berkapasitas 3GB dan juga 2 varian memori internal, yakni 32 serta 64GB.

 

Itu dia 5 tablet murah terbaik yang bisa menjadi rekomendasi kamu.  Kamu tinggal pilih saja produk yang memiliki fitur dan kemampuan sesuai keinginan. So, tablet mana nih yang menjadi incaran kamu?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *